01 Juli 2021 15:12:58
Ditulis oleh Admin

Vaksinasi Massal Covid-19 Bagi Warga Desa Sembungrejo Tahap Pertama

http://sembungrejo-plumpang.desa.id-Pemerintah Desa Sembungrejo bekerja sama dengan Puskesmas Klotok menyelenggarakan vaksinasi massal covid-19 pada Kamis pagi (01/07/21) sesuai giliran. Kegiatan tersebut  bertempat di Pendopo Balai Desa Sembungrejo dan dimulai pukul 08.00 WIB sampai sekitar pukul 12.00 WIB. Dalam kegiatan vaksinasi ini kurang lebih 200 warga Desa Sembungrejo usia 18 tahun ke atas telah mendapatkan vaksin sinovac tahap pertama. Antusias warga Desa Sembungrejo cukup tinggi dalam kegiatan vaksinasi ini, bahkan ada beberapa warga yang terpaksa harus kembali pulang kerumah karena sudah tidak kebagian jatah vaksin. Walaupun antusias warga cukup tinggi, namun kegiatan tatap berjalan  sesuai protokol kesehatan. Mulai dari tahap pendaftaran, screening, penyuntikan vaksin, sampai pemberian kartu vaksin dapat terselenggara dengan lancar.

Kepala Desa Sembungrejo Nunung Susanti, S.Pd. mengucapkan terimakasih kepada para petugas kesehatan yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik dalam kegiatan vaksinasi massal ini, beliau juga berterimaksih kepada perangkat desa, kader, gugus tugas civid-19 desa dan semua yang terlibat sehingga kegiatan vaksinasi massal di Desa Sembungrejo ini bisa berjalan dengan lancar. Beliau juga mengaku sangat senang dengan antusiasme warga dalam mengikuti vaksin massal ini mengingat saat ini kasus covid-19 semakin melonjak. Pemerintah Desa Sembungrejo berharap dengan adanya kegiatan vaksinasi massal ini bisa menurunkan kasus covid-19. Rencananya, vaksinasi tahap kedua akan dilaksanakan pada tanggal 28 Juli 2021 mendatang sesuai tanggal yang tertera pada kartu vaksin warga. (ins07)



image
Gambar Tambahan 1 Lihat Gambar
image
Gambar Tambahan 2 Lihat Gambar
image
Gambar Tambahan 3 Lihat Gambar
Kategori

Bagikan :

comments powered by Disqus