21 Mei 2020 21:12:59
Ditulis oleh Admin

Penyaluran BLT-DD Tahap I Desa Sembungrejo

http://sembungrejo-plumpang.desa.id-Pemerintah Desa bersama dengan Tim pendata BLT-DD Sembungrejo mangadakan kegiatan penyaluran BLT-DD tahap I pada hari Kamis (21/05/2020). Kegiatan ini juga dihadiri oleh Babinsa Desa Sebungrejo. Penyaluran dilakukan di Pendopo Balai Desa Sembungrejo dengan pembagian 3 lajur. Proses pembagian dimulai pukul 08.00 WIB. Riyanto, Kasie Kesra Desa Sembungrejo yang juga merupakan anggota tim pendata BLT-DD mengatakan bahwa pembagian 3 lajur diberlakukan agar proses penyaluran berlangsung cepat sehingga tidak menyebabkan kerumunan. “ Setelah berdiskusi dengan tim pendata, kami memutuskan untuk melakukan penyaluran melaui 3 lajur, pembagian ini berdasarkan jumlah RW di Desa Sembungrejo. Jadi nanti penerima akan antre di lajur sesuai RW nya masing-masing, sehingga tidak menyebabkan kerumunan. Disetiap lajur juga telah disiapkan meja beserta petugas nya masing-masing”. Tuturnya.

Penerima BLT-DD diwajibkan menggunakan masker, membawa undangan pemanggilan, fotocopy KTP, dan fotocopy KK. Selain itu penerima juga diminta untuk menjaga jarak saat antre untuk menerima bantuan. Tim pendata juga telah dibagi menjadi beberapa kelompok sesuai tugas masing-masing agar penyaluran ini berjalan lancar. Sesuai ketentuan, penerima akan menerima bantuan berupa uang sejumlah Rp. 600.000,- pada penyaluran BLT-DD tahap I ini.(ins07)



image
Gambar Tambahan 1 Lihat Gambar
image
Gambar Tambahan 2 Lihat Gambar
image
Gambar Tambahan 3 Lihat Gambar
Kategori

Bagikan :

comments powered by Disqus